Penumpang Bandara Bali Terbanyak pada Semester I 2023, Bagaimana dengan Juanda?

Direktur Utama PT Angkasa Pura I (Persero), Faik Fahmi - rmco.id
Direktur Utama PT Angkasa Pura I (Persero), Faik Fahmi - rmco.id

JAKARTA – Dengan status sebagai destinasi wisata unggulan, tidak mengherankan jika kunjungan ke Bali selalu ramai. Hal ini berimbas pada jumlah penumpang yang dilayani Bandara Internasional I Gusti Ngurah Rai. Pelabuhan udara di Denpasar tersebut menjadi bandara PT Angkasa Pura I dengan penumpang terbanyak sepanjang semester I 2023. Lalu, bagaimana dengan Bandara Internasional Juanda?

“Bandara I Gusti Ngurah Rai melayani sekitar 9,74 juta penumpang dan 64.648 pergerakan pesawat udara sepanjang paruh pertama 2023,” papar Direktur Utama PT Angkasa Pura I, Faik Fahmi, dilansir dari Republika. “Jumlah pergerakan penumpang pada semester I 2023 tersebut melonjak sebesar 127 persen dibandingkan catatan pada periode semester I 2022 yang mencapai sekitar 4,29 juta pergerakan penumpang.”

Sementara itu, untuk pergerakan pesawat udara, mengalami pertumbuhan sebesar 103 persen dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya yang mencatatkan 31.872 pergerakan pesawat udara. Menurut Faik, peningkatan tersebut didukung dengan semakin meningkatnya minat masyarakat Indonesia untuk kembali berwisata ke Bali. “Ini sekaligus merupakan sinyalemen positif bahwa Bali tetap merupakan destinasi pariwisata yang sangat diminati,” sambung Faik.

Sementara itu, mengekor di peringkat kedua adalah Bandara Internasional Juanda yang melayani sebanyak 6.775.845 pergerakan penumpang sepanjang semester I 2023, terbagi atas 5.830.288 penumpang rute domestik dan 945.557 penumpang rute internasional. Pergerakan pesawat udara di pelabuhan udara ini juga menempati peringkat kedua dengan 47.031 pergerakan, yang terdiri atas 41,353 pergerakan rute domestik dan 5.678 pergerakan rute internasional.

Sebelumnya, General Manager Bandara Internasional Juanda, Sisyani Jaffar, sempat mengatakan bahwa untuk destinasi domestik, jumlah penumpang tertinggi adalah rute Jakarta sebesar 29 persen dari keseluruhan jumlah penumpang domestik, kemudian Makassar (13 persen), Denpasar (12 persen), Balikpapan (11 persen), dan Banjarmasin (10 persen). Sementara destinasi internasional masih didominasi Singapura (36 persen), Kuala Lumpur (29 persen), Jeddah (21 persen), Madinah (8 persen), dan Hongkong (6 persen).

Di urutan ketiga, ada Bandara Internasional Sultan Hasanuddin di Makassar yang mencatatkan 5.172.271 pergerakan penumpang pada semester I 2023. Jumlah tersebut terbagi atas 4,99 juta penumpang rute domestik dan 181.351 penumpang rute internasional. Sementara itu, pergerakan pesawat di bandara ini sebanyak 41.087 pergerakan, yang terdiri atas 40.013 pergerakan rute domestik dan 1.074 pergerakan rute internasional.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*