Hari Perhubungan Nasional, Otoritas Bandara Juanda Bagi-Bagi Sembako

Bandara Juanda Bagi-Bagi Sembako di Hari Perhubungan Nasional - (gelorajatim.com)
Bandara Juanda Bagi-Bagi Sembako di Hari Perhubungan Nasional - (gelorajatim.com)

SURABAYA – Untuk memperingati Hari Perhubungan Nasional yang jatuh setiap tanggal 17 September, Kantor Otoritas Bandara Wilayah III Surabaya menggelar bakti sosial, termasuk pembagian sembako (sembilan bahan pokok). Bakti sosial tersebut diadakan di tiga desa yang berada di kawasan ring 1 yang berdekatan dengan Bandara Internasional Juanda. 

Acara bakti sosial dilakukan pada hari Kamis (21/9) kemarin, salah satunya di Balai Desa Semampir. Dalam kegiatan tersebut, Kantor Otoritas Bandara Wilayah III Surabaya membagikan puluhan paket sembako sebagai salah satu bentuk kepedulian dan berbagi kebahagiaan Insan Perhubungan Bandara Internasional Juanda terhadap sesama manusia.

“Dalam rangkaian Hari Perhubungan Nasional tahun ini, Kantor Otoritas Bandara Wilayah III Surabaya melakukan bakti sosial dengan mendonasikan bantuan kepada warga di sekitar bandara sebagai bentuk perhatian, kepedulian, serta tali asih kami terhadap sesama,” ujar Kepala Badan Tata Usaha Kantor Otoritas Bandara Wilayah III Surabaya, M. Nafik. “Semoga bermanfaat bagi saudara-saudara kita yang berada di Desa Semampir. Mudah-mudahan di tahun selanjutnya dapat memberikan yang lebih untuk masyarakat.”

Sementara itu, Kepala Desa Semampir, Luqman Mualim, mengucapkan terima kasih kepada Kepala Badan Tata Usaha Kantor Otoritas Bandara Wilayah III Surabaya. Ia berharap dengan kegiatan ini, harmonisasi antara lembaga dengan warga Desa Semampir tetap terjaga. “Semoga tambah jaya dan bisa lebih dekat dengan masyarakat, terutama warga Desa Semampir. Selamat Hari Perhubungan Nasional,” ucap dia.

Tema Hari Perhubungan Nasional tahun ini adalah Melaju untuk Transportasi Maju dimaksudkan untuk menunjukkan bagaimana para insan transportasi mampu terus bergerak secara konsisten, dalam kerja nyata melakukan transformasi dan inovasi sektor transportasi serta secara kolektif, menggelorakan semangat untuk melaju bersama demi mewujudkan transportasi maju di Indonesia. Pemerintah Provinsi Jawa Timur pun berharap Hari Perhubungan Nasional tahun ini bisa menjadi momentum Jawa Timur untuk membangun publik transportasi yang aman, nyaman, dan profesional.

“Ini merupakan momentum tepat bagi sebagai insan transportasi untuk terus bersama bergerak maju meningkatkan kinerja sektor transportasi untuk kepentingan masyarakat,” kata Gubernur Jawa Timur, Khofifah Indar Parawansa. “Jawa Timur akan terus melakukan pengembangan dengan belajar ke negara maju, tentang moda transportasi darat, laut, dan udara yang berkembang di sana.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*